5 Game Visual Novel Gratis Buat Kamu Yang Ingin Belajar Bahasa Inggris
Friday, 6 March 2020
Add Comment
Buat yang belum
tahu, Visual Novel (VN) adalah game yang 90% berisi teks dan dilengkapi dengan
ilustrasi dari adegan yang sedang berlangsung dalam cerita, juga diiringi musik
latar (BGM) yang membuat pemain semakin hanyut ke dalam cerita.
VN mulanya berasal
dari Jepang, dan lebih populer dengan nama Otome. Popularitasnya pun jadi
merambah ke berbagai negara, dan developer indie dari luar negeri mulai membuat
komunitas khusus yang membagikan VN yang mereka buat sendiri. Di rekomendasi
kali ini, kami akan membahas VN yang dibuat dari Jepang maupun luar Jepang.
Bagi kamu yang
senang membaca novel, cerita bergambar, atau komik mungkin dapat menikmati VN
dengan mudah, karena dengan sifatnya yang interaktif, kamu tak hanya sekedar
membaca cerita, tapi kamu juga dapat menentukan nasib tokoh utama melalui
pilihan-pilihan yang muncul sepanjang game.
Contohnya seperti
ini:
![]() |
Game: </reality> |
Nah, buat kamu
yang tertarik ingin mencoba bermain VN, kami akan sajikan daftar visual novel
gratis yang cocok sekali buat pemula. Selain itu, VN juga dapat membantu kamu
yang sedang belajar bahasa Inggris, karena mayoritas VN memang berbahasa
Inggris.
Oke, kita langsung
mulai saja.
VN jadul yang dirilis pada 2006 silam oleh Shiba Satomi ini berkisah tentang suatu kota yang selalu bersalju yang menjadi tempat pertemuan seorang Mnemonicide bernama Blackiris dengan La, gadis berumur 17 tahun yang akan menjadi pasiennya.
Di dunia mereka, penyakit depresi bernama The Dolor menjadi pandemi,
dan orang-orang yang terjangkit harus disembuhkan melalui terapi yang dilakukan
oleh Mnemonicide, sebutan untuk dokter spesialis yang mampu menanganinya. Narasi pada VN ini begitu puitis dan lembut, meskipun terkadang ada-ada saja tingkah La yang bikin ketawa atau geleng-geleng kepala.
Yang membuat VN ini asik diikuti adalah setting tempatnya yang
misterius sehingga membuat kita penasaran. Terutama karakter La, yang
sebenarnya menyimpan rahasia besar.
Sesampainya di Peru, alih-alih merasa ‘kerasan’ di sana, apalagi
bertemu dengan calon suaminya, Lucienne justru malah merasa diteror dengan
keberadaan suatu kelompok ‘misterius’ yang mendiami area pantai dari vila
keluarga Espinoza itu. Sebagai Lucienne, kamu harus mencari identitas
sebenarnya dari kelompok itu. Kamu akan menjadi detektif dadakan yang berusaha
mencari bukti atau petunjuk apapun yang dapat menguak identitas mereka,
terutama petinggi dari kelompok itu.
VN satu ini cocok untuk kamu pemahaman bahasa Inggris nya sudah
Intermediate atau Advanced, karena ada beberapa kata yang tidak lazim
digunakan. Namun buat kamu yang ingin menambah kosakata baru dan melihat cara para
bangsawan bicara juga harus mencoba game ini, karena di sini, developernya memang konsisten
memberikan sentuhan budaya bangsawan baik pada desain karakter maupun gaya bahasa
mereka.
Pertama kali membuka game ini, kamu akan disambut dengan tampilan menu
yang serba estetik, dengan musik Jazz ala tahun 20-an. Ber-setting pada tahun
1920 di San Fransisco, California, kamu akan berperan sebagai seorang perempuan
dari Asia yang namanya bisa kamu ubah dengan namamu sendiri, yang tiba-tiba
berada di depan suatu bar. Kamu akan direkrut oleh pemilik bar yang sedang
kelabakan karena bisnis barnya akan segera ditutup. Tugasmu di sana adalah membantu
pemilik bar dan para pekerjanya supaya bar tidak ditutup.
Plotnya memang simpel, dan cerita ini cenderung slice-of-life, jadi tak
terlalu banyak aksi. Hanya saja, BGM yang digunakan cukup apik, terutama untuk
kamu yang suka Jazz. Desain masing-masing karakternya unik dan cukup segar
dipandang mata.
Kamu juga bisa memilih satu dari tiga pria yang akan menjadi
pasanganmu. Game ini memiliki total 10 ending dan juga menyediakan menu
Glossary yang menyimpan kumpulan
kata-kata atau istilah-istilah Old English yang muncul dalam game. Memudahkan sekali
untuk kamu yang penasaran sama arti dari suatu kata dan ingin langsung
mengeceknya dalam game.
![]() |
Glossary dalam game |
Red memiliki kemampuan khusus ‘menerawang’ orang yang organnya sudah
terinfeksi dengan wabah ini, dan Red bisa memerintahkan sel darah putih untuk
menghancurkan penyakit. Sebagai Red, kamu akan membantu mengobati pasien dan
berpacu dengan waktu.
Di sini kamu akan dapat belajar kosakata dalam dunia medis, karena game
ini cukup detil dalam menjelaskan penyebaran wabah, gejala-gejala, dan
diagnosanya. Nah, tak hanya belajar bahasa inggris, kamu juga akan diajak
belajar sedikit biologi. Seru kan?
Seperti VN pada umumnya, nama karakter bisa diubah, dan kamu bisa
memilih ingin bermain dari perspektif Shelby atau Dustin. Cerita berfokus pada
karakter ketimbang aksi, dan di sini kamu bisa mengulik apa yang sebenarnya
sedang terjadi melalui eksplorasi masing-masing karakter.
Desain teknis game ini membuat kita seakan-akan sedang menonton film
pendek indie ketimbang game, dan game ini cocok untuk kamu yang kurang suka
membaca teks dan lebih suka menikmati visual yang serba minimalis namun syahdu.
Oke, jadi itulah rekomendasi 5 game Visual
Novel gratis yang bisa kamu coba. Selamat bermain sekaligus belajar bahasa Inggris! (Nabilah Safira)
0 Response to "5 Game Visual Novel Gratis Buat Kamu Yang Ingin Belajar Bahasa Inggris"
Post a comment
Berkomentar lah yang sopan, Tidak memberikan komentar negatif ataupun link spam. Terima kasih